Translate This

->

Saturday, June 16, 2012

Pererat Kerja Sama dengan PAS Gontor


Sebagai sebagai wujud kerja sama sektor dakwah, YDSF Surabaya menandatangani pembaharuan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Pesantren Anak Sholeh (PAS) Gontor (15/8).
Dalam MoU disepakati bahwa YDSF Surabaya memberi tunjangan bagi 50 guru ngaji PAS Gontor masing-masing Rp 150.000 per bulan. Dalam kesempatan ini, KH. Syukri Zarkasyi menandatangani MoU mewakili PAS Gontor. Sedang dari YDSF Surabaya diwakili Ainur Rohim, Manajer Bidang Dakwah & Masjid.
Ainur Rohim, mengungkapkan bahwa MoU ini merupakan pembaharuan dan perbaikan dari MoU sebelumnya. “Kerja sama ini dimulai sejak 2006. Sebelumnya hanya untuk 40 guru. Tahun ini kita tambah jadi 50,” jelasnya. “Secara struktur, PAS Gontor ini bukan di bawah manajemen Ponpes Darussalam Gontor. PAS adalah lembaga swadaya yang diprakarsai dan dikelola para alumni Ponpes Gontor bersama masyarakat,” pungkasnya.{}
Ket. foto:
Foto utama: KH. Syukri Zarkasyi (tengah) dan Ainur Rohim (kanan) menandatangani MoU
Foto bawah: Suasana buka puasa 2.900 guru ngaji PAS Gontor

No comments:

Post a Comment

Jangan Lupa Berilah Komentar!!
Trimakasih atas kunjungannnya.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...