Translate This

->

Monday, May 14, 2012

OBAT SALURAN KEMIH DAN KELAMIN


Obat saluran kemih dan kelamin digolongkan sebagai berikut :
  1. Obat untuk permasalahan vagina
  2. Antiseptik saluran kemih
  3. Obat yang bekerja pada uterus
  4. Obat disfungsi ereksi
  5. Obat saluran kemih dan kelamin golongan lain
Gejala yang disebabkan oleh kelainan saluran kemih sangat bervariasi, tergantung kepada saluran kemih yang terkena.
Demam dan malaise (perasaan tidak enak badan) merupakan gejala yang umum, tetapi infeksi kandung kemih (sistitis) biasanya tidak menyebabkan demam.
Sebagian besar orang melakukan buang air kecil sebanyak 4-6 kali/hari, terutama pada siang hari.
Frekuensi (sering berkemih) tanpa disertai peningkatan dalam jumlah total air kemih dalam sehari, merupakan suatu gejala dari infeksi kandung kemih atau iritasi kandung kemih (misalnya karena benda asing, batu atau tumor).
Tumor atau massa lainnya yang menekan kandung kemih juga bisa menyebabkan peningkatan frekuensi berkemih.
Iritasi kandung kemih juga bisa menyebabkan disuria (nyeri ketika berkemih) dan urgensi (desakan untuk berkemih), yang bisa dirasakan sebagai tenesmus (nyeri ketika mengedan yang hampir dirasakan terus menerus).
Jumlah air kemih biasanya sedikit, tetapi jika penderita tidak segera berkemih, air kemih bisa keluar dengan sendirinya (kontrol terhadap berkemih hilang).
Nokturia adalah sering berkemih pada malam hari.
Nokturia bisa tejadi pada stadium awal penyakit ginjal, tetapi bisa juga karena sebelum tidur seseorang terlalu banyak minum, terutama alkohol, kopi atau teh.
Nokturia terjadi karena ginjal tidak dapat memekatkan air kemih dengan baik.
Nokturia juga terjadi pada penderita gagal jantung, gagal hati atau diabetes, meskipun tidak terdapat kelainan pada saluran kemihnya.
Nokturia dengan jumlah air kemih yang sangat sedikit bisa terjadi jika air kemih mengalir balik ke kandung kemih karena adanya penyumbatan; salah satu penyebabnya yang paling sering ditemukan pada pria lanjut usia adalah pembesaran kelenjar prostat.
Permasalahan pada sistem kelamin, untuk wanita biasanya berupa :
Vaginitis adalah suatu peradangan pada lapisan vagina.
Vulvitis adalah suatu peradangan pada vulva (organ kelamin luar wanita).
Vulvovaginitis adalah peradangan pada vulva dan vagina. Penyebabnya bisa berupa:
  1. Infeksi
    • Bakteri (misalnya klamidia, gonokokus)
    • Jamur (misalnya kandida), terutama pada penderita diabetes, wanita hamil dan pemakai antibiotik
    • Protozoa (misalnya Trichomonas vaginalis)
    • Virus (misalnya virus papiloma manusia dan virus herpes).
  2. Zat atau benda yang bersifat iritatif
    • Spermisida, pelumas, kondom, diafragma, penutup serviks dan spons
    • Sabun cuci dan pelembut pakaian
    • Deodoran
    • Zat di dalam air mandi
    • Pembilas vagina
    • Pakaian dalam yang terlalu ketat, tidak berpori-pori dan tidak menyerap keringat
    • Tinja
  3. Tumor ataupun jaringan abnormal lainnya
  4. Terapi penyinaran
  5. Obat-obatan
  6. Perubahan hormonal.
Pada pria obat pada sistem kelamin biasanya digunakan pada permasalahan disfungsi ereksi.
Di apotik online medicastore anda dapat mencari obat saluran kemih dan kelamin yang telah diresepkan dokter secara mudah dengan mengetikkan di search engine medicastore. Sehingga anda dapat memilih dan beli obat sesuai kebutuhan anda.

No comments:

Post a Comment

Jangan Lupa Berilah Komentar!!
Trimakasih atas kunjungannnya.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...